![]() |
| Kapolres Bojonegoro Nyatakan Situasi Pasca Pilkades Serentak Kondusif |
kilasBojonegoro.com - Upaya pihak kepolisian mengamankan jalannya pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di 32 desa di 21 kecamatan di Kabupaten Bojonegoro cukup berhasil.
Terbukti, pasca pesta demokrasi tingkat desa itu dilakukan pada 30 November kemarin, situasi keamanan dan ketertiban di wilayah hukum setempat aman dan kondusif. Tanpa terkecuali di tiga desa paling rawan konflik. Yakni, Desa Pelem Kecamatan Purwosari, Desa Sumuragung Kecamatan Sumberrejo, dan Desa Tlogoagung Kecamatan Boureno.
"Alhamdulillah, sampai saat ini situasi khamtibmas aman terkendali," ungkap Kapolres Bojonegoro, AKBP Wahyu Sri Bintoro, kepada kilasBojonegoro.com, Kamis (1/12/2016).
Kapolres mengucapkan terima kasih kepada semua pihak baik kepolisian, TNI, panitia penyelenggara pilkades, pemerintah desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan masyarakat yang turut berpartisipasi menyukseskan pelaksanaan pilkades serentak itu.
"Tanpa dukungan dari mereka, semua tidak akan berjalan aman dan lancar," ucapnya.
Meski situasi dan kondisi saat ini aman dan kondusif, namun, pihaknya akan terus memantau desa-desa yang baru saja melaksanakan pilkades. Ini guna memastikan situasi dan kondisi aman.
"Semoga saat pelantikan kades di akhir minggu ke empat nanti juga berjalan aman, tertib, dan lancar," harapnya.
Kini, seluruh personil keamanan yang bertugas di 32 desa di 21 kecamatan telah ditarik kembali. Untuk diketahui, pengamanan pilkades serentak 2016 ini melibatkan 1.637 personil. (gus/roz)

EmoticonEmoticon